Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Cara Cepat Mengobati Demam secara Tradisional

Halo sahabat khasiat tanaman obat herbal, pasti anda semua pernah terkena demam bukan ??? Demam memang penyakit yang bisa menyerang siapa saja dan kapan saja, maka dari itu anda harus pintar-pintar menjaga kesehatan. Walaupun demam bukan tergolong penyakit yang berbahaya seperti kanker, diabetes maupun stroke tapi orang yang terkena demam aktivitasnya menjadi terganggu karena kurang enak badan. Nah pernahkah anda mencoba cara-cara tradisional jika anda terkena demam? Maka dari itu pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi informasi tips mengenai Cara Cepat Mengobati Demam secara Tradisional. Yuk kita simak caranya di bawah ini

Cara Cepat Mengobati Demam secara Tradisional
demam

1.Cara pertama yaitu obat tradisional demam  dengan cara diminum

> Bahan:
- Batang Kapulaga  sekitar 50 gram
- Air sekitar 600 cc

> Cara pembuatan :
- Siapkan panci lalu isi dengan air kira-kira 600 cc, kemudian masukkan batang kapulaga ke dalam panci
- Rebus batang kapulaga dalam 600 cc air, tunggu sampai mendidih dan lihat air hingga tersisa 300 cc
- Setelah mendidih kemudian saring ramuan tersebut dan gunakan air saringan tersebut untuk diminum selagi masih hangat.

2. Cara kedua yaitu obat tradisional demam dengan cara dikompres

> Bahan:
- Buah Jeruk Nipis yang masih muda  sebanyak 1 buah
- Bawang Merah 3 siung
- Minyak Kelapa sebanyak 1 sendok makan
- Garam secukupnya saja

> Cara pembuatan :
- Pertama cuci bersih jeruk nipis dan bawang merah, kemudian peras jeruk nipis yang tela disiapkan tadi. Baca juga CARA MENGHILANGKAN MUKA BERMINYAK DENGAN JERUK NIPIS
- Tambahkan air perasan jeruk nipis tersebut dengan minyak kelapa dan bawang merah yang sebelumnya  telah diparut.
- Nah gunakan ramuan dari campuran bahan-bahan tersebut untuk dikompreskan saat demam.

Nah beberapa Cara Cepat Mengobati Demam secara Tradisional diatas merupakan cara-cara yang alami dan masih tradisional jadi efek sampingnya masih sangat kecil. Maka dari itu tidak ada salahnya bukan jika anda ingin mempratekkannya  di rumah. Jangan lupa share artikel ini ke teman-teman maupun saudara anda agar jauh lebih bermanfaat. Selamat mencoba ya teman-teman J


Posting Komentar

0 Komentar